960 Peserta Bersaing Dalam Kejuaraan Bulutangkis Kajati Jatim Cup 2023
Surabaya, Bacatrend.com – Sebanyak 960 peserta turut berpartisipasi dalam Kejuaraan Bulutangkis Kepala Kejaksaan Tinggi Jawa Timur (Kajati Jatim) Cup 2023 yang digelar di GOR Sudirman, jalan Kertajaya, Surabaya, pada Senin (31/7/2023). Acara ini merupakan bagian dari perayaan Hari Bhakti Adhyaksa Ke-63 yang jatuh pada tanggal 22 Juli.
Kepala Kejaksaan Tinggi Jawa Timur Ma Amiati mengungkapkan bahwa tujuan penyelenggaraan kejuaraan ini adalah untuk meningkatkan kualitas olahraga, terutama bulutangkis, serta memasyarakatkan olahraga ini di Jawa Timur. Selain itu, kejuaraan ini juga diharapkan dapat menjadi ajang pembinaan dan pembibitan atlet sejak usia dini agar mampu mencatatkan prestasi di masa depan.
“Kami berharap, dalam pertandingan ini, semua peserta dapat menunjukkan sportivitas tinggi dan bermain dengan penuh kejujuran serta mengedepankan etika dan fair play,” ucap Mia Amiati ketika membuka Kejuaraan Kajati Cup 2023 di GOR Sudirman, Surabaya.
Mia menambahkan bahwa bulutangkis merupakan salah satu cabang olahraga unggulan Indonesia di berbagai kompetisi internasional. Banyak atlet Indonesia yang telah mengharumkan nama bangsa dengan menyumbangkan medali emas melalui olahraga ini.
“Kami berharap, kejuaraan ini tidak hanya menjadi ajang kompetisi, tetapi juga sebagai wadah untuk mempererat silaturahim antar atlet serta membangkitkan semangat untuk menjadi atlet bulutangkis yang tangguh,” tambahnya.

Kejuaraan Bulutangkis Kajati Jatim Cup 2023 diprakarsai oleh Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Jawa Timur dan berlangsung mulai tanggal 31 Juli hingga 5 Agustus 2023. Kejuaraan ini dianggap sebagai tolak ukur kemampuan masing-masing atlet dalam mengasah potensi mereka.
Tinggalkan Balasan