Surabaya, Bacatrend.com – Kalaksa BPBD Jatim Gatot Soebroto mengungkapkan, pihaknya menyiagakan personel dan peralatan guna mengantisipasi cuaca ekstrem seperti yang diinformasikan BMKG pada saat coblosan Pilkada Serentak 2024, Rabu 27 November besok.

“Untuk TRC (Tim Reaksi Cepat), lakukan kesiapan semua personel dan peralatan. Kalau terjadi kendala dalam pelaksanaan Pilkada akibat bencana. Kita harus siap. Tetapi kita tunggu permintaan dari KPU,” ujarnya saat apel pagi di hadapan segenap pegawai BPBD Jatim, Selasa (26/11/2024).

Selain meminta kesiapsiagaan personel dan peralatan, Kalaksa Gatot Soebroto juga meminta semua pegawai untuk berkontribusi dalam menyukseskan Pilkada serentak dengan menggunakan hak pilih di TPS masing-masing.

Baca : Tahapan Pilkada Jatim 2024

“Sebagai ASN, kita harus turut menyukseskan pelaksanaan Pilkada serentak. Jangan golput..!! Karena suara kita turut menentukan kemajuan Jawa Timur lima tahun mendatang,” pintanya.

Menyuplik arahan Pj Gubernur Jatim Adhy Karyono, ia berharap tingkat partisipasi pemilih dalam Pilkada serentak besok, bisa mencapai 90 persen lebih.

“Karena itu, ajak kerabat, keluarga, suami, anak dan istri untuk ikut menggunakan hak pilih dengan mendatangi TPS,” sarannya.