Sidoarjo,Bacatrend.com – Majelis Taklim Nurul Iman Desa Semambung, Kecamatan Wonoayu. Kabupaten Sidoarjo, menggelar deklarasi pemilu aman dalam rangka mendukung pertumbuhan ekonomi di Jawa Timur,. 

Diikuti sekitar 100 anggota Majelis Taklim Nurul Iman kegiatan Deklarasi ini digelar di sekretariat Majelis Ta’lim Nurul Iman Sidoarjo, Sabtu (27/ 1/2024).

Dalam sambutannya, ketua Majelis Taklim Nurul Iman, Masfiyah menjelaskan bahwa kegiatan yang digelar hari ini dilakukan untuk mendukung pelaksanaan pemilu yang aman dan damai di Indonesia, khususnya di Kabupaten Sidoarjo.

Baca : Deklarasi Dukung Prabowo-Gibran, Ribuan Relawan Bergerak 1912 Targetkan Menang Satu Putaran

“Kegiatan ini sesuai dengan nilai-nilai yang diajarkan agama, yaitu saling menghargai. Kita boleh fanatik pada pilihan kita, tapi kita harus menghormari pilihan orang lain,”  ujar Masfiyah.









Lebih lanjut Masfiyah mengungkapkan bahwa mendekati hari pelaksanaan pilpres 2024, sangat rawan penyebaran berita hoax dan black campaign dengan mengangkat isu agama, yang bertujuan menyebabkan perpecahan di tengah masyarakat.

“Kita wajib menyaring dan mencari kebenaran terkait berita dan informasi yang beredar di lingkungan kita. Kita juga harus berkomitmen menjadi pelopr dalam menjaga kamtibmas pemilu 2024,” ungkap Masfiyah.

Baca : Agar Nyaman Bekerja, Perhimpunan Driver Online di Jatim Inginkan Pemilu Aman dan Damai

Dalam isi deklarasinya, Majelis Ta’lim Nurul Iman dengan tegas menyatakan, nendukung pelaksanaan pemilu tahun 2024 berjalan aman dan damai.

“Kita juga berharap kegiatan deklarasi pemilu aman dan damai ini memberikan dampak positif dan meminimalisir perpecahan di masyarakat. Serta kita juga berharap ini menjadi contoh bagi elemen masyarakat lain untuk melakukan hal serupa,” pungkas Masfiyah usai kegiatan.