Dapat Dukungan Maju Capres 2024, Sandiaga: Saya Sampaikan pada Pimpinan
Bondowoso – Menparekraf Sandiaga Uno mengaku akan menyampaikan semua aspirasi yang berkembang pada pimpinan. Hal itu menanggapi banyaknya dukungan untuk dirinya maju dalam Pilpres 2024.
“Saya akan menyampaikan pada pimpinan,” kata Menparekraf Sandiaga Salahudin Uno saat dikonfirmasi wartawan di Bondowoso, Minggu (15/1/2023).
Meski begitu, Sandiaga tak terang-terangan menyebutkan ‘pimpinan’ yang dimaksud. Bahkan ketika didesak wartawan, istilah ‘pimpinan’ yang disebutkan itu pimpinan partai atau pemerintahan, Sandiaga menjawab diplomatis.
“Pokoknya kepada pimpinan di atas sana,” ujar mantan cawapres yang mendampingi Prabowo dalam Pilpres 2019 yang lalu itu.
Sandiaga sendiri sampai saat ini masih berada di partai besutan Prabowo, yakni Gerindra. Sementara ‘pinangan’ untuk bergabung terus dilakukan PPP.
Sandiaga mengaku mengapresiasi dukungan dari kalangan masayikh maupun ulama, terutama di kawasan Tapal Kuda untuk menjadi capres pada kontestasi 2024 mendatang.
“Saya akan hadir di tengah masyarakat, serta memberikan solusi. Urusan politik biar tokoh-tokoh partai,” pungkas Sandiaga.
Untuk diketahui, selama 2 hari ini Sandiaga melakukan kunjungan di wilayah Tapal Kuda. Yakni Banyuwangi, Situbundo, Bondowoso, serta Jember.
Dalam kunjungan yang dikemas berupa acara pembinaan UMKM itu, ia selalu mendatangi pesantren yang memang berbasis partai berlambang Ka’bah tersebut.
Selain terus didampingi fungsionaris PPP di daerah yang dikunjungi, Sandiaga selalu disambut yel-yel dukungan sebagai presiden pada Pilpres 2024.
Tinggalkan Balasan